Pelatihan Pengembangan Game Menggunakan Unity untuk Siswa SMA Muhammadiyah 4 Kendal

Posted on: 2022-06-20 08:12:52

Perkembangan teknologi memberikan banyak kemudahan di berbagai aspek kehidupan manusia. Meningkatnya kebutuhan teknologi, menyebabkan manusia berlomba-lomba dalam menciptakan dan mengembangkan teknologi yang dapat bermanfaat dan memudahkan pekerjaan. Seiring berkembangnya teknologi yang semakin canggih, dengan memanfaatkan teknologi dapat dikembangkan sebuah teknologi informasi dari berbagai kategori seperti edukasi, kesehatan, game, musik dan lain-lain. Pengembangan game online yang bisa disebut sebagai teknologi game merupakan salah satu yang menjadi sorotan. Banyak game online yang telah diluncurkan oleh game developer dari segala penjuru dunia. Menciptakan game buatan anak bangsa dapat dijadikan sebagai prestasi. Hal ini dapat bertujuan agar game buatan Indonesia menjadi tuan rumah di negeri sendiri. Pengguna game online dari berbagai kalangan umum. Hampir setiap hari game online digunakan oleh kalangan anak dan remaja yang ada di Indonesia. Di SMA Muhammadiyah 4 Kendal dapat dipastikan semua siswa pernah bermain game online untuk mengisi waktu kosong dan mencari hiburan. Kemungkinan siswa tidak mengetahui bagaimana cara membuat dan mengembangkan game tersebut dan siswa juga tidak mempelajari mengenai pengembangan suatu aplikasi di Sekolah. Oleh karena itu, pengabdian ini mengusulkan kegiatan Pelatihan Pengembangan Game menggunakan Unity Untuk Siswa SMA Muhammadiyah 4 Kendal. Diharapkan adanya kegiatan ini dapat menambah ilmu baru, pengalaman baru siswa SMA Muhammadiyah 4 Kendal.