KODE : AIK21345
SKS : 3
DESKRIPSI :
Mata kuliah ini merupakan mata kuliah wajib yang memberikan pengertian tentang rekayasa perangkat lunak dan kemampuan dasar dalam membangun perangkat lunak skala kecil dan sederhana, serta kemampuan mengoperasikan tools terkait pemodelan perangkat lunak. Adapun materi yang diberikan meliputi: Tipe Perangkat Lunak (P/L); Pengantar Rekayasa P/L; Siklus Hidup P/L, mencakup pengumpulan kebutuhan, analisis, perancangan, implementasi, pengujian, pengoperasian, dan perawatan; Berbagai Model Proses, mencakup waterfall, prototyping,, incremental, agile process model, dll; Metodologi Pembagunan P/L (termasuk metode berorientasi objek): kelebihan, kekurangan, dan aspek praktisnya di industri; Standard dan Dokumentasi P/L, mencakup SDD, SRS, SDD, STP; Alat Bantu Pemodelan P/L, mencakup UML dan DFD; Studi kasus: Pembangunan P/L Skala Kecil (diberikan spesifikasi kebutuhan, dilakukan analisis, perancangan, dan perencanaan pengujian). Dengan materi tersebut diharapkan mahasiswa mampu mengembangkan diri untuk mempelajari mata kuliah lain yang lebih lanjut dengan baik.